Ops Yustisi di masa PPKM Koramil 02/Mampang Prapatan Bagikan Masker Di Perkampungan

Kodam Jaya, Jaksel – TNI-POLRI dan Sat Pol PP Di bantu Organisasi kemasyarakatan bagikan masker pada saat menggelar operasi yustisi dimasa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di lingkungan Kampung Tangguh RT. 05 dan RT. 06 RW 012 Jl. Bangka IX, Kel Pela Mampang Kec Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Selasa (2/2/2021).
Kegiatan pembagian masker tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 02/Mampang Prapatan dan diikuti oleh 42 personel gabungan dari Koramil, Pasukan Yon Arhanud 10/ABC, Polsek, sat Pol PP dan Organisasi Kemasyarakatan.

Menurut Danramil Mayor Arh Slamet kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memutus mata rantai penularan virus covid-19 khususnya di wilayah Koramil 02/Mampang Prapatan.
“Hari ini kami adakan kegiatan himbauan dan pembagian masker dengan sasaran setiap warga masyarakat yang sedang berada diluar rumah”, kata Danramil.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak warga saat keluar rumah agar selalu memakai masker guna mencegah penularan covid-19”, ungkapnya.
Pada kesempatan itu Mayor Arh Slamet juga menyampaikan himbauannya agar warga tetap disiplin mentaat aturan prokes.
“Kami himbau agar warga tetap disiplin memakai masker, sering-sering cuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir dan menjaga jarak serta mengindari kerumunan”, tutup Mayor Arh Slamet.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *