KADES BARU DESA PUSPAJAYA, MULAI MENGGELIAT MEMBANGUN DI SEGALA BIDANG

Mediapatriot.co.id. 2021/10/10—- Berbekal puluhan taun malang melintang di Perhutani, selepas pensiun kini Dede Rahmat Saripudin yang beristrikan Ibu Cumyati beberapa bulan yang lalu terpilih sebagai Kepala Desa Puspajaya Kecamatan Puspahiang Kabupaten Tasikmalaya dengan peraihan suara terbanyak.

Beliau memang belum lama menjabat, tapi kini beliau bergegas menggeliat menyingsingkan lengan baju mengencangkan ikat pinggang mulai bertekad mengabdikan diri kepada masyarakat,dari mulai menata di dalam lingkungan kantor desa juga menggeliat membangun fisik di beberapa pelosok kampung.

Untuk meningkatkan kelancaran akses masyarakat dalam menunjang perekonomian di Desa Puspajaya Kecamatan Puspahiang Kabupaten Tasikmalaya, Pemerintah Desa (Pemdes) Puspajaya kini sedang menggenjot pembangunan infrastruktur disetiap pelosok terus dilakukan.

Berbagai pembangunan yang dibiayai oleh program Bantuan Keuangan (BANKEU) dari Pemkab Tasikmalaya Anggaran Tahun 2021 sebesar Rp.136.500.000,- yang pemberdayaan nya selalu mengutamakan kepentingan masyarakat desa tersebut yaitu sekarang sedang melaksanakan pengecoran/betonisasi jalan – jalan setapak yaitu :

  • Jalan Setapak Curughawu RT.04/RW.02 dengan Volume 117 m x 1,2 m x 0,1 m.
  • Jalan setapak Peuntas RT.08/RW.02 dengan volume 74 m x 1,2 m x 0,1 m.
  • Labur Jalan Pasirpeusing RT.02/RW.01 dengan volume 290 m x 1,2 m.
  • Jalan setapak Curughawu – Ciaseupan dengan volume 560 m x 1,2 m x 0,1 m.

Kegiatan pekerjaan tersebut dilaksanakan oleh Kasi Kesra-nya Taryana alias Ujer dengan dibantu oleh Tim Pengadaan Barang dan Jasa (TPBJ) dan masyarakat, baik tingkat RT maupun RW, sehingga pekerjaannya sangat bermanfaat untuk masyarakat.

Pengecoran jalan ini bertujuan agar supaya nantinya berfungsi untuk mempermudah akses jalan warga diantaranya untuk kelancaran pertanian, memperlancar aktivitas warga sekitar dan warga antar desa.

Setelah akses jalannya membaik, maka aktivitas warga pun menjadi lancar,sebab akses jalan menjadi faktor penting dalam distribusi hasil pertanian dan menjadi urat nadi perekonomian masyarakat di Desa Puspajaya.

Menurut Kepala Desa, pembangunan insfratruktur desa memang saat ini belum maksimal, lantaran keterbatasan anggaran, oleh karena itu pembangunan dilakukan secara bertahap.

Memang segala aktivitas masyarakat dalam sektor ekonomi itu tentu membutuhkan pembangunan infrastruktur yang memadai, salah satunya yakni akses jalan.

Keberadaan jalan desa dan jalan lingkungan yang layak tentu akan berdampak pada kelancaran transportasi dan perekonomian khususnya warga desa Puspajaya dan masyarakat pada umumnya.

Pada saat kami Mediapatriot.co.id.memantau ke lokasi pembangunan, kebetulan bertemu dengan salah seorang warga Desa Puspajaya yang kebetulan beliau seorang Kader Tingkat Pusat Baharkam Mabes Polri, beliau juga ketika ditanya sempat menjelaskan :
” Memang pada era ini ada istilah ‘Desa Membangun’ yaitu menempatkan desa sebagai subjek pembangunan, yaitu pihak yang merencanakan, melaksanakan, dan sebagai penerima manfaat pembangunan. Dalam posisi ini, pemerintah yang lebih tinggi bertugas memperkuat, memonitor, dan mengawasi jalannya pembangunan tersebut, di desa kami pada saat ini, kami sangat mempercayai Kades Kami Pa Dede,karena beliau sangat penuh pengalaman karena pernah bergelut begitu sangat lama sebagai Pemimpin di Perhutani “- katanya.

Memang sangat jelas sekali bahwa Desa merupakan kesatuan masyarakat hukum asli yang ikut melahirkan pranata Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Setiap kesatuan masyarakat hukum memiliki nama, pola kepemimpinan, pranata sosial, kewilayahan, kewenangan, dan kebudayaan yang unik sehingga membentuk tata kehidupan masyarakat yang harmonis, tentram, dan mensejahterakan.

Tak heran, desa selalu menjadi landasan bagi kegiatan pemerintahan dan pembangunan.

Rizal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *